Rabu, 14 Oktober 2009

Prolog


Alhamdulillahh…. Buku Cinta Numpang Lewat ini udah kelar. Buku ini sebenarnya kumpulan dari kisah pribadinya penulis yang konyol, bego, tragis, dan mengharukan.

Di buku ini berisi tentang kejadian nyata dan tanpa rekayasa yang dialami oleh penulis dan beberap teman penulis yang bisa bikin kita ketawa dan merenungkan apa yang kita alami selama ini. Nggak selamanya pengalaman pahit itu jadi sesuatu yang menakutkan, bisa aja jadi kisah lucu seperti di dalam buku ini.

Penulis yang sekarang baru aja lulus dan kuliah lagi di PENS – ITS adalah seorang teknik yang awut – awutan. Sebagai seorang yang berada di lingkungan teknis, penulis dituntut untuk hidup serius. Namun di balik keruwetan dan keseriusan itu, penulis menyadari hal – hal lucu yang terjadi. Ini membantah dugaan bahwa orang teknik nggak punya rasa humor. Nah di buku ini akan dikupas tentang sisi kehidupan penulis di lingkuangannya yang bisa mengocok perut, terutama tentang kisah yang berhubungan dengan cinta.

Kenapa judulnya ”Cinta numpang lewat” ? itu karena di buku ini pada umumnya berkisah tentang cinta yang seenaknya datang tanpa memberi kabar, baik itu berupa sms, surat, atau telpon. Dan dengan seenaknya juga cinta nyelonong pergi tanpa permisi. Tragis memang, tapi butuh juga direnungkan.

Surabaya, Januari 2008

Penulis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tanya Mbah Google

Shout Me !!!


ShoutMix chat widget